Puji syukur kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan rahmat dan anugerahNya sehingga website SMAN 1 Kota Bima ini dapat terbit. Salah satu tujuan dari website ini adalah untuk menjawab akan setiap kebutuhan informasi dengan memanfaatkan sarana teknologi informasi yang ada. Kami sadar sepenuhnya dalam rangka memajukan pendidikan di era berkembangnya Teknologi Informasi yang begitu pesat, sangat diperlukan berbagai sarana prasarana yang kondusif, kebutuhan berbagai informasi siswa, guru, orangtua maupun masyarakat, sehingga kami berusaha mewujudkan hal tersebut semaksimal mungkin. Semoga dengan adanya website ini dapat membantu dan bermanfaat, terutama informasi yang berhubungan dengan pendidikan, ilmu pengetahuan dan informasi seputar SMAN 1 Kota Bima.
Besar harapan kami, sarana ini dapat memberi manfaat bagi semua pihak yang ada dilingkup pendidikan dan pemerhati pendidikan secara khusus bagi SMAN 1 Kota Bima.
Akhirnya kami mengharapkan masukan dari berbagai pihak untuk website ini agar kami terus belajar dan meng-update diri, sehingga tampilan, isi dan mutu website akan terus berkembang dan lebih baik nantinya. Terima kasih atas kerjasamanya, maju terus untuk mencapai SMAN 1 Kota Bima yang lebih baik lagi.
Wassalamu'alaikum wr.wb.
Hormat kami,
Kepala SMAN 1 Kota Bima
ttd
Dedy Rosadi, M.Pd. M.Sc
NIP : 19760528 200212 1 008
Sabtu 12 November 2022
Editor : Tim Humas SMAN 1 Kota Bima
Kota Bima- Tim SMAN 1 Kota Bima akhirnya masuk sebagai Finalis Eduversal Mathematics Competition (EMC) tingkat Nasional dan berangkat ke Surabaya untuk mengikuti pertandingan final yang di laksanakan di SD Lukman-Alhakim Surabaya.
"Kegiatan EMC diadakan oleh Eduversal Foundation, cukup bergengsi dan bertaraf nasional karena diakui oleh Puspresnas" Kata pembina matematika, Widya Kurnia Sari Kuncoro, S.Pd. Sabtu (12/12/2022).
Menurutnya"tim sudah melakukan babak penyisihan sebelumnya secara daring di sekolah, sehingga lima orang siswa lolos ke tahap final Nasional dan berangkat ke Surabaya untuk bertanding secara offline."
"Kelima siswa tersebut yakni Fawwasdzakwan Aisy (X2), Fadel Rahman (KCI), Khusnul Khatimah (XI 2), Mahram Ardiansyah (XI 3), Ussy Hermiaty (XII MIPA 1)". Ungkapnya
Melalui ajang tersebut siswa diharapkan dapat antusias mengikuti kegiatan bertaraf Nasional yang memiliki daya saing tinggi sehingga memacu adrenalin untuk lebih semangat, percaya diri, dan maksimal serta dapat meningkatkan kualitas diri siswa.
#ntb_gemilang
#dikbud_ntb
#smansa_kobi
#religius_budaya_teladan_unggul
#HUMASSMAN1KOBI
Jum’at, 11 November 2022
Editor: Tim Humas SMAN 1 KOTA BIMA
Kota Bima – Tim E-Sport SMAN 1 Kota Bima mendapatkan kesempatan untuk mengikuti Tournament Word Super Bike (WSBK) E-Sport Competition tingkat SMA/SMK se Provinsi NTB, bertempat di Sirkuit Internasional Mandalika Lombok Tengah.
“Terdapat lima orang siswa delegasi yang mewakili tim E-Sport dari SMAN 1 kota Bima”. Kata Wakasek Kesiswaan sekaligus Pembina E-SPORT, Dahlan, S.Pd. Jas. Jum’at (11/11/2022).
Menurutnya “Terdapat dua jenis game populer yang akan dikompetisikan yakni Mobile Legend dan PlayerUnknown's Battlegrounds (PUBG). Kegiatan akan berlangsung selama tiga hari dimulai tanggal 11-13 November 2022”.
“Harapannya melalui kegiatan tersebut delegasi SMAN 1 kota Bima bisa mendapatkan pengalaman baru dan dapat meraih prestasi yang memuaskan”. Ungkapnya.
E-sport merupakan jenis olahraga elektronik yang cukup booming saat ini terutama dikalangan pelajar, menggunakan media handphone dan komputer/PC sebagai peralatannya. E-sport mampu menggambarkan dunia permainan video game yang kompetitif dan terorganisir. Melalui ajang E-sport tersebut dapat membentuk karakter pelajar yang kompak, kerjasama tim yang efektif, gotong royong serta kompetitif.
#ntb_gemilang
#dikbud_ntb
#smansa_kobi
#religius_budaya_teladan_unggul
#HUMASSMAN1KOBI
Rabu 09 November 2022
Editor : Tim Humas SMAN 1 Kota Bima
Kota Bima - Sebagai upaya menciptakan situasi belajar dan mengajar yang efektif, guru SMAN 1 Kota Bima menerapkan pembelajaran berdiferensiasi di kelas dengan gaya kinestetik dan auditori.
"Hari ini membahas materi proses pencernaan dan menjaga kesehatan pencernaan, kata guru biologi, Nurlaely, S.Pd. Rabu (09/11/2022)
Menurutnya karateristik siswa di kelas tidaklah sama, sehingga harus diberikan perlakuan yang berbeda.
Penerapan pembelajaran berdiferensiasi dapat menjadi alternatif solusi untuk menciptakan pembelajaran yang bermakna dan menyenangkan, tentunya dalam hal ini guru perlu memikirkan tindakan yang masuk akal terkait pemenuhan kebutuhan peserta didik dalam kegiatan belajar dan mengajar.
#ntb_gemilang
#dikbud_ntb
#smansa_kobi
#religius_budaya_teladan_unggul
#HUMASSMAN1KOBI
Kamis, 10 November 2022
Editor: Tim Humas SMAN 1 KOTA BIMA
Kota Bima – Peringati Hari Pahlawan ke-77 tahun 2022, SMAN 1 Kota Bima kembali menggelar upacara bendera di lapangan Upacara Sekolah, yang diikuti oleh seluruh siswa dan guru , dengan menggunakan baju korpri dan peci untuk Guru, serta baju putih untuk siswa, Kamis (10/11/2022).
Bertindak selaku pembina Upacara Bendera Kepala SMAN 1 Kota Bima Dedy Rosadi, M.Pd,. M.Sc, Dalam Amanatnya menyampaikan dengan Singkat dan Sarat akan Pesan Moral bahwa peringatan Hari Pahlawan tidak hanya dijadikan sebatas seremonial belaka. Melainkan yang jauh lebih penting harus dapat dijadikan sebagai refleksi tentang pengorbanan, keteladanan, dan keteguhan untuk mewujudkan cita – cita.
"Hari ini bukan hanya sekadar refleksi dan seremonial belaka, kita harus bisa mengaplikasikannya sebagaimana semangat para pejuang," kata Dedy Rosadi, M.Pd,. M.Sc,, Kamis 10 November 2022.
Di akhir pesannya , Dedy Rosadi, M.Pd,. M.Sc, menyampaikan untuk siswa dan siswi agar tetap dan selalu menghormati bapak ibu guru di sekolah dan orang Tua di rumah karena merekalah salah –satu pahlawan sepanjang masa, ungkapnya (10/11/2022).
#ntb_gemilang
#dikbud_ntb
#smansa_kobi
#religius_budaya_teladan_unggul
#HUMASSMAN1KOBI
Rabu 09 November 2022
Editor : Tim Humas SMAN 1 Kota Bima
Kota Bima - SMA Negeri 1 Kota Bima menerima kunjungan tim monitoring dan evaluasi (monev) Pusat sekolah penggerak, bertempat di ruang TPK.
"Alhamdulillah bisa berkunjung dan melakukan monev di salah satu sekolah terbaik di Kota Bima" Kata salah satu Tim Monev, Monang S. Pd, Rabu (09/11/2022).
Kegiatan monev dilakukan dengan berdiskusi mendalam dengan Kepala sekolah, wakasek dan TPK serta melakukan observasi kelas untuk melihat secara langsung aktivitas Belajar Mengajar.
Tim monev juga melakukan kegiatan wawancara dan diskusi intens dengan para guru terkait kelebihan dan kelemahan dalam penerapan program sekolah penggerak.
Menurutnya"guru harus peka dan siap dengan perubahan-perubahan terkait implementasi sekolah penggerak, berkaitan dengan kendala di awal yang dihadapi, merupakan hal biasa dan wajar sehingga guru di tuntut untuk mampu beradaptasi dengan perubahan yang ada".
Diharapkan melalui kegiatan monitoring dan evaluasi dapat meningkatkan implementasi kurikulum merdeka belajar secara maksimal melalui sekolah penggerak.
#ntb_gemilang
#dikbud_ntb
#smansa_kobi
#religius_budaya_teladan_unggul
#HUMASSMAN1KOBI
Jum’at, 04 November 2022
Editor: Tim Humas SMAN 1 KOTA BIMA
Kota Bima – SMAN 1 KOTA BIMA kembali mengadakan salah satu kegiatan rutin yang diagendakan setiap hari Jum’at awal bulan. Kegiatan bertajuk Siraman Rohani ini diisi dengan ceramah-ceramah agama dari da’i/ustadz yang sengaja didatangkan untuk memberikan tausiah kepada seluruh siswa SMAN 1 KOTA BIMA.Kegiatan tersebut digelar di masjid Al ikhlas SMAN 1 KOTA BIMA.
Pada kesempatan tersebut, Koordinator Pembina imtag Mujiburahman, M.Pd mengatakan bahwa kegiatan ceramah agama yang mendatangkan tamu dari luar ini merupakan Starategi agar siswa dan siswi tidak merasa jenuh untuk mendegarkan tausiah. Jum’at (04/11/2022).
Pada ceramahnya, ustadz Zul Amirul Haq, SH,MH mengangkat tema Menuntut Ilmu Untuk Meraih Kesuksesan serta mengajak kepada seluruh seluruh siswa SMAN 1 KOTA BIMA untuk Berilmu,Menjaga lisan serta bersedekah. Di akhir tausiahnya, ustadz Zul Amirul Haq, SH,MH menyampaikan untuk siswa dan siswi agar tetap meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.agar dimudahkan dalam menuntut ilmu. Jum’at (04/11/2022).
#ntb_gemilang
#dikbud_ntb
#smansa_kobi
#religius_budaya_teladan_unggul
#HUMASSMAN1KOBI
Kamis, 03 November 2022
Editor: Tim Humas SMAN 1 KOTA BIMA
Kota Bima – SMAN 1 Kota Bima melakukan Rapat persiapan Evaluasi Kinerja (EVAKIN) Kepala Sekolah Tahun 2022, bertempat di ruang Tim Pengembang Kurikulum (TPK).
“Rapat bertujuan untuk pembentukan dan pembagian tupoksi tim dalam memenyiapkan dokumen penting Evakin, Kata Wakasek Bagian Kurikulum Taman Firdaus, M.Pd. Kamis (03/11/2022).
Menurutnya “terdapat lima tim yang dibentuk untuk menyiapkan dokument terkait delapan bidang standar yaitu Standar Isi, Standar Proses, Standar Kompetensi Lulusan, Standar Pendidik & Tenaga Kependidikan, Standar Sarana dan Prasarana, Standar Pengelolaan, Standar Pembiayaan dan, Standar Penilaian Pendidikan”.
“Pembentukan tim juga bertujuan untuk percepatan dan melengkapi kekurangan data bahan evakin sehingga persiapan menjadi lebih matang”. Tuturnya
Evakin bertujuan untuk mengetahui kualitas dan mengukur kinerja Kepala Sekolah dalam melaksanakan tugas manajerial di satuan pendidikan, diharapkan melaui rapat dan koordinasi dapat memenuhi kebutuhan data dan bahan evakin sehingga dapat membantu memperoleh nilai dan hasil yang lebih baik.
#ntb_gemilang
#dikbud_ntb
#smansa_kobi
#religius_budaya_teladan_unggul
#HUMASSMAN1KOBI
Rabu 31 Oktober 2022
Editor: Tim Humas SMAN 1 Kota Bima
Kota Bima - Kejaksaan Kota Bima melakukan kegiatan sosialisasi pencegahan kekerasan terhadap anak, bertempat di aula SMA Negeri 1 Kota Bima.
"Puluhan peserta didik dan guru mengikuti kegiatan sosialisasi pencegahan kekerasan terhadap anak" kata Wakasek bagian Humas, Saifullah S.Pd. Rabu (02/11/22).
Beberapa hal yang disampaikan pada kegiatan tersebut antara lain terkait pemicu kekerasan seksual pada anak misalnya kondisi Covid 19, pola asuh yang salah biasanya anak korban perceraian dan pernikahan dini yang diakibatkan oleh minimnya pemahaman.
Banyak kekerasan seksual terjadi pada anak mengakibatkan anak kehilangan kepercayaan diri, merasa tidak berdaya dan muncul rasa bersalah. Dampak lainnya seperti menyebabkan penyakit menular seksual, kecemasan & depresi, anak sering bermasalah dengan hukum dan sering membolos saat sekolah.
Bentuk kekerasan seksual pada anak dapat berupa berciuman, penetrasi seksual dan memaksa anak untuk melihat pornografi, akibatnya terjadi gangguan stress pasca trauma dan menimbulkan depresi.
Banyak rentetan kasus pelecehan seksual yang terjadi pada anak baik di lingkungan keluarga dan di sekolah, sehingga peserta didik agar tetap waspada, pelaku kekerasan biasanya orang dekat korban dan oknum yang tidak bertanggung jawab.
Diharapkan melalui kegiatan sosialisasi tersebut peserta didik lebih memahami secara mendalam tentang kekerasan pada anak sehingga bisa melakukan upaya pencegahan dan penanggulangannya.
Selasa, 01 November 2022
Editor: Tim Humas SMAN 1 KOTA BIMA
Kota Bima – Tim pengembang Kurikulum (TPK) SMAN 1 Kota Bima melakukan Kegiatan rapat evaluasi dan koordinasi terkait implementasi kurikulum merdeka belajar yang sudah berlangsung, bertempat di ruang TPK.
“Rapat dihadiri oleh Kepala Sekolah, Wakasek Kurikulum dan Anggota TPK lainnya”. Kata salah satu anggota TPK SMAN 1 Kota Bima, Ridwan, S.Pd. Selasa (01/11/2022).
Menurutnya “beberapa hal yang dibahas yakni evaluasi pelaksanaan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dan Sekolah Penggerak, hal penting lainnya terkait Langkah praktis dan krusial yang harus dilakukan kedepannya”.
Menurut anggota TPK lainnya Feny Dwi. Fahmiati, S.Pd, rapat membahas berkaitan Penggunaan Portal Merdeka Mengajar (PMM). Selasa (01/11/2022).
“Sebaiknya guru diberikan motivasi, reward dan punishment agar tetap aktif dan terus belajar secara mandiri melalui PMM” Tuturnya
Isu lainnya yang dibahas yaitu penggunaan system blok yang tentunya memiliki kelebihan dan kelemahan, beberapa hal teknis perlu dilakukan perbaikan dan evalusi agar tetap menjaga semangat belajar peserta didik, sehingga implementasi kurikulum merdeka belajar dapat dilakukan secara maksimal.
#ntb_gemilang
#dikbud_ntb
#smansa_kobi
#religius_budaya_teladan_unggul
#HUMASSMAN1KOBI
Senin 31 Oktober 2022
Editor: Tim Humas SMAN 1 Kota Bima
Kota Bima - SMAN 1 Kota Bima melaksanakan rutinitas kegiatan Upacara Bendera Hari Senin yang dihadiri semua civitas bertempat di lapangan sekolah.
"Hari ini kita tetap bisa melaksanakan rutinitas kegiatan upacara bendera dengan semangat dan disiplin positif" Kata Kepala Sekolah SMAN 1 Kota Bima sekaligus sebagai Pembina Upacara, Dedy Rosadi, M. Pd., M.Sc. Senin (31/10/2022)
Dalam pengarahannya, beliau memaparkan agar pentingnya menjaga kebersihan sekolah supaya tetap bersih dan indah, sehingga aktivitas belajar mengajar lebih nyaman. Selain itu pelajar diharapkan mampu menahan diri dari berbagai macam pengaruh negatif perkembangan zaman sekarang.
Menurutnya" diera kemudahan internet dan informasi, diharapkan peserta didik untuk tetap menjaga diri dari pergaulan bebas yang menyebabkan banyak pelajar terjerumus ke narkoba dan berlanjut ke permasalahan lainnya seperti pernikahan usia dini".
Rutinitas kegiatan upacara bendera dapat bertranformasi menjadi sumber informasi dan motivasi bagi guru dan siswa, sehingga perlu dilakukan dengan semangat positif untuk kemajuan karakter dan kedisiplinan sekolah.
#ntb_gemilang
#dikbud_ntb
#smansa_kobi
#religius_budaya_teladan_unggul
#HUMASSMAN1KOBI
Minggu , 30 Oktober 2022
Dua orang guru penggerak SMAN 1 Kota Bima Lulus seleksi tahap satu sebagai Pengajar Praktek Calon Guru Penggerak (CGP) Angkatan Ke-8. Guru tersebut yakni Rahmah Fitriah, S. Pd. dan Nurrahmi Asnaeni, S. Pd.
"Alhamdulilah bisa lulus tahap satu setelah melewati proses seleksi dan semoga bisa lulus tahap berikutnya" Kata Guru Penggerak Rahmah Fitriah, S. Pd. Rabu (26/10/2022).
Menurutnya "Tugas pengajar praktik yaitu mendampingi, memantau dan mengevaluasi proses sejauh mana CGP melakukan aksinya, sehingga dapat mengkonfrontasi serta memotivasi CGP dalam kegiatannya"
"Harapannya bisa lolos tahap berikutnya, sehingga bisa mengasah materi CGP, mengembangkan, memperkuat, serta bisa belajar lagi dan mendapatkan pengalaman baru". Pungkasnya
Melalui program pendampingan Praktik mengajar diharapkan CGP yang baru mampu dan maksimal dalam melakukan aksinya, sehingga dapat menjadi rujukan guru-guru lainnya demi kemajuan satuan pendidikan SMAN 1 Kota Bima.
#ntb_gemilang
#dikbud_ntb
#smansa_kobi
#religius_budaya_teladan_unggul
#HUMASSMAN1KOBI
Jum’at, 28 Oktober 2022
Editor: Tim Humas SMAN 1 KOTA BIMA
Kota Bima – SMAN 1 Kota Bima melaksanakan upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2022 bertempat di halaman Sekolah.
“Sekitar ratusan siswa yang tergabung dalam 29 kelas serta para Guru & TU mengikuti kegiatan upacara memperingati Hari Sumpah Pemuda”. Kata Wakil Kepala Sekolah bagian HUMAS SMAN 1 Kota Bima, Saifullah, S.Pd, Jum’at (28/10/2022).
Dalam pengarahannya sebagai pembina upacara beliau memaparkan, dimomen peringatan Hari Sumpah Pemuda yang ke-94 tahun 2022 ini, kita tidak boleh melupakan sejarah dan semangat para pejuang terdahulu.
Menurutnya ”pemuda dan pelajar memiliki power sebagai generasi tangguh penerus masa depan bangsa Indonesia, berjuang membentuk karakter, disiplin positif, menguasai teknologi serta kecakapan abad 21. Sekitar Tahun 2045, indonesia akan mengalami Bonus Demografi sehingga arah masa depan bangsa Indonesia akan ditentukan oleh pemuda dan pelajar saat ini”.
Upacara bendera memperingati Hari Sumpah Pemuda diharapkan dapat menjadi momen untuk menanamkan sikap kedisiplinan siswa, menerapkan budaya positif serta semangat juang & gotong royong demi kemajuan Sekolah serta Bangsa dan Negara.
#ntb_gemilang
#dikbud_ntb
#smansa_kobi
#religius_budaya_teladan_unggul
#HUMASSMAN1KOBI
Rabu, 26 Oktober 2022
Editor: Tim Humas SMAN 1 KOTA BIMA
Kota Bima – Sebagai bentuk implementasi pembelajaran Prakarya dan Kewirausahaan (PKWU), siswa melakukan kegiatan praktikum memasak di Kelas XI 6, dilanjutkan dengan acara makan bersama dengan guru-guru SMAN 1 kota Bima.
“Sebanyak 32 siswa yang tergabung dalam 6 kelompok melakukan kegiatan praktikum memasak makanan internasional”. Kata Guru PKWU SMAN 1 Kota Bima, Nurhasanah, S.Pd., Rabu (26/10/2022).
“Kegiatan tersebut dilakukan sebagai bentuk implementasi materi ajar Pengolahan dan Kewirausahaan Tumbuhan dan Bahan Hewan Menjadi Makanan Khusus Internasional. Masing-masing kelompok membuat makanan seperti Pizza & Fruit Sandwich, Churos & Perkedel, Mac & Chese dan Garlic Bread, Tomyung & Puding Buah, Dimsum & Rainbow Mocktail serta Fried Rice & Kimbab” Tuturnya
Kegiatan praktikum tersebut diharapkan mampu memberikan pengalaman belajar langsung terhadap peserta didik, selain itu juga dapat memberikan pengetahuan dan bekal bagi siswa agar mampu berkarya serta menjadi wirausaha kedepannya sehingga dapat menciptakankan lapangan kerja seluas-luasnya.
#ntb_gemilang
#dikbud_ntb
#smansa_kobi
#religius_budaya_teladan_unggul
#HUMASSMAN1KOBI
Melalui website sekolah, seluruh member dapat berinteraksi secara online.
Layanan jaringan online yang dapat dinikmati di seluruh wilayah sekolah.
Fasilitas pembelajaran serta sarana pelatihan online yang tersedia dalam laboratorium.
Komunikasi chat yang dapat dilakukan di perangkat PC, Tab maupun HP.
Proses pinjam meminjam buku pelajaran dan ilmu pengetahuan secara online.
Belajar secara online dimanapun dan kapanpun tanpa dibatasi ruang dan waktu.
Survey atau masukan kritik dan saran yang membangun untuk kemajuan sekolah.
Dukungan pendaftaran siswa baru secara online.
Informasi kegiatan pembelajaran, absensi, jadwal belajar serta perkembangan siswa.
© Copyright 2020 SMAN 1 KOTA BIMA