BERITA SEKOLAH
Kamis 11 Juli 2024
Editor : Pubertas Smansakobi
Kota Bima - Kehadiran tim kerja publikasi dan komunikasi Kemendikbudristek disambut hangat oleh Kepala SMAN 1 Kota Bima, Dedy Rosadi, M.Pd, M.Sc. Kehadiran tim ini dalam rangka menjalankan tugas dan fungsi tim kerja publikasi dan komunikasi, yakni menyebarluaskan informasi dan kebijakan program prioritas, serta menjembatani dan mengolah aspirasi masyarakat. Tim ini akan menyelenggarakan kegiatan Liputan Program Prioritas Tahap 1.
Kepala Sekolah, Dedy Rosadi, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kunjungan tim kerja publikasi dan komunikasi Kemendikbudristek. "Kami merasa sangat terhormat dan senang atas kunjungan tim kerja ini. Kegiatan Liputan Program Prioritas Tahap 1 ini sangat penting bagi kami untuk lebih memahami kebijakan-kebijakan yang telah dan akan dijalankan oleh Kemendikbudristek," ujar Dedy.
Dedy berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat besar bagi sekolah dan masyarakat sekitar. "Dengan adanya kegiatan ini, kami berharap dapat menyebarluaskan informasi yang akurat dan jelas kepada seluruh pihak yang berkepentingan, serta memperkuat kepercayaan publik terhadap upaya pemerintah dalam meningkatkan kualitas pendidikan," tambahnya.
Tim kerja publikasi dan komunikasi Kemendikbudristek berkomitmen untuk terus berkomunikasi dengan masyarakat dan memastikan bahwa setiap kebijakan yang dikeluarkan dapat dipahami dan diimplementasikan dengan baik di lapangan. Kehadiran mereka di SMAN 1 Kota Bima merupakan bagian dari upaya berkelanjutan untuk membangun sinergi antara pemerintah, sekolah, dan masyarakat demi kemajuan pendidikan di Indonesia.
Kegiatan Liputan Program Prioritas Tahap 1 ini diharapkan dapat menjadi jembatan yang efektif antara sekolah dan masyarakat, sehingga aspirasi dan kebutuhan pendidikan dapat terakomodasi dengan baik. Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan mutu dan relevansi pendidikan di Kota Bima khususnya semakin meningkat.
Jum,at 12 Juli 2024
Editor : Pubertas Smansakobi
Kota Bima - SMAN 1 Kota Bima mendapatkan kehormatan untuk terlibat dalam Liputan Program Prioritas Tahap 1 yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek). Kegiatan ini meliputi pengambilan video, reels, dan artikel feature yang berlangsung dari hari Kamis hingga Minggu, 11-14 Juli 2024.
SMAN 1 Kota Bima akan bergabung bersama delapan SMA lainnya dari seluruh Indonesia, yaitu:SMAN 7 Pontianak, Kalimantan Barat, SMA Muhammadiyah 1 Unismuh Makassar, Sulawesi Selatan. SMAS Xaverius Ambon, Maluku
SMAN Model Terpadu Madani Palu, Sulawesi Tengah, SMAN 1 Mataram, Nusa Tenggara Barat, SMAN 1 Singkawang, Kalimantan Barat, SMAN 8 Pekanbaru, Riau
SMAN 1 Gowa, Sulawesi Selatan. Program ini dijalankan oleh Direktur Sekolah Menengah Atas, Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah, Kemendikbudristek. Tujuan dari program ini adalah untuk menyebarluaskan informasi dan kebijakan program prioritas, menjembatani dan mengolah aspirasi masyarakat, serta membangun kepercayaan publik untuk menjaga citra dan reputasi Kemendikbudristek. Selain itu, program ini juga bertujuan meningkatkan mutu dan relevansi pendidikan di Indonesia.
Kepala Sekolah SMAN 1 Kota Bima, Dedy Rosadi, M.Pd, M.Sc, mengungkapkan rasa bangganya atas terpilihnya sekolah ini dalam program tersebut. "Saya mewakili warga sekolah SMAN 1 merasa sangat bangga dan berterima kasih yang sebesar-besarnya atas kepercayaan Kemendikbudristek terhadap dipilihnya SMAN 1 Kota Bima dalam Liputan Program Prioritas Tahap 1. Saya berharap kerjasama ini terus berlanjut," ujarnya.
Keterlibatan SMAN 1 Kota Bima dalam program ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam peningkatan kualitas pendidikan di sekolah serta menjadi inspirasi bagi sekolah-sekolah lain di Indonesia.
Kamis, 11 Juli 2024
Editor : Pubertas Smansakobi
Kota Bima - Sebagai bagian dari kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), SMAN 1 Kota Bima menggelar serangkaian acara yang dimulai dengan upacara pembukaan di lapangan upacara. Acara ini diawali oleh panitia MPLS serta OSIS yang turut memeriahkan suasana.
Setelah upacara, Kepala Sekolah, Dedy Rosadi, M.Pd, M.Sc, memberikan materi mengenai visi, misi, dan program sekolah di aula utama. Materi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman mendalam kepada para siswa baru tentang arah dan tujuan pendidikan di SMAN 1 Kota Bima.
Selanjutnya, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum, Sucipto, S.Pd, menyampaikan materi pengenalan kurikulum mulai dari pukul 09.00 hingga 10.00. Ini menjadi momen penting dalam memperkenalkan struktur pembelajaran yang akan mereka terima selama masa sekolah.
Setelah istirahat singkat, pada jam 10.30 hingga 11.30, Drs. Anwar, M.Pd, memberikan materi mengenai kesadaran berbangsa dan bernegara. Di aula utama, para siswa diajak untuk memahami pentingnya menjadi bagian yang aktif dalam kehidupan bermasyarakat dan berbangsa.
Kemudian Badan Narkotika Nasional (BNN) turut serta dalam kegiatan ini dengan menyampaikan materi tentang penyalahgunaan narkoba dan penanganan kekerasan, terutama bullying, serta obat terlarang NAPZA dari pukul 11.30 hingga 12.00.
Acara MPLS hari Kamis ditutup dengan pelaksanaan shalat zuhur dan pembinaan mental agama oleh tim imtaq, sebagai bagian dari pembinaan nilai-nilai keagamaan bagi siswa baru.
Kepala Sekolah, Dedy Rosadi, M.Pd, M.Sc, berharap agar kegiatan ini dapat memberikan pemahaman yang komprehensif dan membekali peserta didik baru dengan bekal yang memadai untuk menjalani masa-masa belajar di SMAN 1 Kota Bima dengan penuh semangat dan prestasi.
Rabu 10 Juli 2024
Editor : Pubertas Smansakobi
Kota Bima - Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) memberikan edukasi gizi dan anemia serta sosialisasi stunting pada kegiatan pra Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (PRA MPLS) di SMAN 1 Kota Bima. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman siswa tentang pentingnya gizi seimbang dan pencegahan anemia serta stunting.
Pemateri yang hadir dalam kegiatan ini adalah M. Faisal Al-Ghifari, yang memberikan materi mengenai stunting. Dalam paparannya, Faisal menjelaskan tentang penyebab, dampak, dan cara pencegahan stunting. "Stunting adalah kondisi di mana tinggi badan anak lebih rendah dari standar usianya akibat kekurangan gizi kronis. Hal ini dapat berdampak pada perkembangan kognitif dan kesehatan anak di masa depan.
Sulis Febriani, sebagai pemateri anemia, menjelaskan tentang pentingnya menjaga kadar hemoglobin dalam darah.
Suci Ramadhani bertindak sebagai fasilitator dalam kegiatan ini, memastikan setiap sesi berlangsung dengan lancar dan interaktif.
Kegiatan dilanjutkan dengan Bapak Aipda Budi Krisna Ariambawa yang memberikan pemaparan komprehensif mengenai pentingnya menjaga kamtibmas dan dampak negatif dari penyalahgunaan narkoba. Beliau menekankan bahwa pemahaman tentang kedua hal ini sangat penting bagi para siswa sebagai generasi penerus bangsa.
Kepala Sekolah SMAN 1 Kota Bima, Dedy Rosadi, M.Pd, M.Sc, mengharapkan agar kegiatan edukasi ini dapat memberikan pemahaman yang mendalam kepada para siswa mengenai pentingnya gizi seimbang dan pencegahan stunting serta anemia. "Saya berharap dengan adanya edukasi ini, siswa-siswa kita dapat lebih peduli terhadap kesehatan mereka dan menerapkan pola makan yang sehat. Hal ini penting untuk menciptakan generasi yang lebih sehat dan cerdas," tutur Dedy Rosad
Kegiatan ini diakhiri dengan sesi tanya jawab dan diskusi interaktif antara pemateri dan siswa. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan para siswa dapat menerapkan pengetahuan yang telah didapatkan dalam kehidupan sehari-hari dan turut berperan dalam upaya pencegahan stunting dan anemia di lingkungan mereka.
© Copyright 2024 SMAN 1 KOTA BIMA